Tips Membuka Salon Kecantikan yang Laris Manis

Tips Membuka Salon Kecantikan yang Laris Manis

Membuka salon kecantikan memang cukup menarik untuk dicoba. Karena seperti yang kita tahu, saat ini penampilan seseorang merupakan hal yang penting dan bisa dibilang suatu kebutuhan. Terlebih bagi para wanita perkotaan dan wanita karir.

Cara Membuka Salon Kecantikan Agar Cepat Sukses

Tentunya tidak bisa sembarangan dalam memulai usaha. Terlebih usaha salon kecantikan yang notebene memiliki tingkat persaingan cukup tinggi. Jadi, harus punya strategi, trik yang matang serta planning terbaik agar bisa menang bersaing dengan para kompetitor.

Nah, berikut informasi mengenai tips dan hal-hal yang harus Anda perhatikan saat membuka salon kecantikan agar bisa laris manis.

1. Pastikan mempunyai keterampilan yang memadai dalam bidang ini

Dalam membuka usaha salon kecantikan, hal paling penting yang harus dikuasai adalah skill (keterampilan) dan pengalaman. Jangan sampai Anda mencoba usaha ini tanpa memiliki pengetahuan yang memadai.

Jika ingin mencoba usaha ini namun belum mempunyai sklil, sebaiknya Anda belajar dulu di tempat kursus kecantikan yang sudah punya reputasi bagus.

Untuk sekarang ini, mungkin biayanya sekitar Rp. 1-5 jutaan. Jika tidak ingin mengeluarkan dana sebesar itu, Anda bisa magang atau menjadi karyawan di salah satu salon kecantikan.

Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan pengalaman yang berharga terkait skill dan teknik dibidang tersebut, serta tips melayani pelanggan yang benar.

2. Memilih lokasi salon yang strategis

Kalau bisnis salon Anda ingin cepat dikenal orang, maka harus bisa memilih lokasi strategis, dipinggir jalan raya, dengan tempat parkir yang memadai. Meskipun keahlian Anda dalam melakukan perawatan kecantikan sangat bagus, tapi jika memilih tempat usaha yang tidak tepat, misalnya di lokasi yang jarang dilewati orang, maka akan susah mendapatkan banyak pelanggan.

Sangat disarankan memilih tempat di area perkantoran, pusat perbelanjaan, sekitar sekolahan, kampus dan area-area strategis lainnya. Jangan lupa, pasang plang atau spanduk, agar orang tahu jika tempat tersebut adalah salon kecantikan.

Cantumkan daftar harga jasa yang ditawarkan pada spanduk, hal tersebut akan lebih baik di mata pelanggan yang memiliki modal pas-pasan.

3. Melayani pelanggan dengan ramah

Siapa pun pasti suka kepada orang yang ramah, bukan sekadar keramahan yang basa-basi, tapi ramah yang alami. Idealnya, saat membuka usaha apapun, terutama usaha yang bergerak dalam bidang jasa, seperti salon kecantikan, maka keramahan sangatlah penting.

Dengan keramahan yang ditunjukkan, sangat mungkin pelanggan akan merasa nyaman sehingga akan menjadi pelanggan tetap Anda. Bahkan tidak menutup kemungkinan, dia akan merekomendasikan salon Anda kepada teman atau saudaranya.

Jadi, memang sangat penting untuk belajar berkomunikas dengan baik, sehingga ucapan dan sikap Anda bisa membuat pelanggan merasa nyaman.

4. Promosikan salon kecantikan Anda

Trik agar salon ramai berkaitan erat dengan masalah promosi. Setelah Anda punya keahlian yang memadai, tempat yang bagus plus lokasi usaha yang strategis, serta peralatan salon yang lengkap, maka langkah selanjutnya adalah melakukan promosi agar masyarakat sekitar mengetahui keberadaan usaha Anda.

Untuk melakukan promosi salon kecantikan, bisa dilakukan dengan berbagai cara. Mulai dari memasang spanduk atau papan nama yang besar di pinggir jalan, menyebar brosur ke berbagai lokasi (misalnya di kampus, perumahan, dan lainnya), melakukan promosi di media sosial (facebook, twiter, line, telegram dan instagram) sampai membuat situs khusus yang menyediakan informasi tentang bisnis Anda.

Selain itu, tak ada salahnya mengiklankan di radio, surat kabar dan lainnya. Semakin banyak jenis iklan yang Anda pasang, tentunya makin besar peluang mendapatkan banyak pelanggan. Atau Anda bisa menggunakan jasa kami, jasa review produk.

Alat dan Bahan yang Dibutuhkan untuk Membuka Salon Kecantikan

Nah sebagai referensi, berikut ini adalah peralatan standart salon yang harus Anda siapkan, lengkap dengan kisaran harganya:

  • Kursi khusus salon 3 unit  (tergantung kebutuhan) @ Rp.1.000.000
  • Pemanas khusus rambut 1 unit @ Rp.2.000.000
  • Dipan untuk facial 2 unit @ Rp.2.000.000
  • Meja serta pancuran cuci rambut 2 unit @ Rp.1.500.000
  • Hair dryer 3 unit @ Rp.300.000
  • Cermin yang besar 3 unit @ Rp.300.000
  • Troli peralatan salon 1 unit  @ Rp.1.000.000
  • Peralatan salon seperti sisir, gunting, handuk, manicure-pedicure 1 unit @ Rp.2.000.000
  • Lemari kaca 1 unit @ Rp.2.500.000
  • Bahan-bahan seperti shampo, cream, pelembab, tonic, dan lain-lain, 1 paket @ Rp.5.000.000

Sedangkan peralatan-peralatan lain yang berkaitan dengan tempat adalah lemari dinding, hiasan dinding, cat tembok yang cocok untuk salon, air panas dan dingin, lampu biasa serta lampu hias.

Baca Juga :

Demikian ide bisnis dan tips membuka salon kecantikan yang laris manis. Semoga bisa menginspirasi dan menambah ide bisnis Anda.

1 KOMENTAR

  1. Sangat membantu saya untuk kembali semangat melanjutkan usaha saya, tapi saya mau tanya apakah lebih bagus saya cari karyawan …sedangkan pelanggan banyak yg macet. Macetnya pelangan biasanya bila ditagih uang sisa yg sudah berapa bulan tidak dibayar.

LEAVE A REPLY

Tulis komentar Anda
Masukkan nama Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.