Aneka Bisnis Rumahan dengan Modal Kecil dibawah 1 Jutaan

Aneka Bisnis Rumahan dengan Modal Kecil dibawah 1 Jutaan

Bisnis Rumahan dengan Modal Kecil – Persaingan dalam mencari pekerjaan yang semakin sulit dewasa ini, mengharuskan kita pintar-pintar dalam menciptakan peluang kerja sendiri. Salah satunya adalah dengan berwirausaha.

Memulai sebuah usaha bukanlah hal yang sulit dan bukan hanya modal yang menjadi acuan utama. Akan tetapi lebih pada niat dan kerja keras kita.

Banyak sekali jenis usaha yang bisa dimulai dengan modal beberapa ratus ribu saja. Jangan salah, asal kita serius, tekun/ulet dan pantang menyerah, bukan tidak mungkin jika usaha yang hanya dimulai dari modal kecil dibawah 1 jutaan tersebut, berkembang berkali-kali lipat hingga menjadi ratusan juta.

Untuk pembaca sekalian yang kebetulan berniat ingin berwirausaha, berikut ini akan kami share berbagai jenis bisnis rumahan dengan modal kecil dibawah 1 jutaan, yang bisa dijadikan bahan referensi. Silahkan disimak.

Berbagai Jenis Bisnis Rumahan dengan Modal Kecil dibawah 1 Jutaan

1. Catering

Jangan dikira membuka usaha catering hanya dilakukan oleh pemodal besar saja. Anda bisa memulai bisnis jenis ini hanya dengan modal kecil dibawah 1 jutaan. Dengan strategi awal hanya melayani job kecil-kecilan dulu, sambil belajar mematangkan kualitas masakan maupun pelayanan Anda.

Anda bisa memulainya dengan membagikan brosur kepada para pekerja kantoran maupun instansi untuk menyediakan makan siang atau pagi buat mereka. Berikan pelayanan antar gratis dan menu yang berganti-ganti buat mereka.

Tentunya jika kualitas masakan Anda enak, bisa menjadi pintu masuk untuk mendapatkan job saat perusahaan mereka mengadakan suatu acara. Seiring berjalannya waktu, usaha Anda pun semakin besar.

2. Menjahit

Jika memiliki mesin jahit di rumah, Anda bisa memulai usaha menjahit ataupun memberikan les menjahit. Namun, usaha yang satu ini membutuhkan keahlian khusus karena untuk menjahit tidak bisa dilakukan secara sembarangan.

Tetapi sisi kelebihannya, Anda hanya perlu modal kecil untuk memulai usaha ini. Bisa diawali dengan membuka usaha ini di rumah. Dengan hanya bermodalkan plang tulisan yang dipasang di depan rumah, agar tetangga tahu bahwa Anda membuka usaha jahitan. Jika jahitan Anda bagus, bukan tidak mungkin pelanggan anda semakin banyak.

3. Pemesanan Kue

Tidak semua orang mampu membuat kue, baik kue basah maupun kue kering dengan rasa yang enak. Ini bisa menjadi peluang bagi Anda jika memiliki kemampuan untuk membuat kue dengan membuka usaha pemesanan kue. Yang pasti modal untuk usaha jenis ini juga sangatlah terjangkau.

4. Membuka Depot Juice

Sekilas memang usaha rumahan yang satu ini terlihat remeh dan biasa saja. Namun jika memiliki kemampuan dalam mencampurkan berbagai sayuran serta buah-buahan menjadi minuman kesehatan yang rasanya segar dan menggugah selera, pastinya banyak tetangga yang akan menjadi pelanggan Anda.

5. Jual Pulsa

Memang ada banyak orang yang telah menjalankan usaha satu ini. Namun, pengguna handphone dan smartphone semakin banyak dan bahkan bertambah. Terkadang satu orang bisa memegang lebih dari 1 buah handphone.

Kondisi semacam ini tentunya membuka peluang besar. Jika berniat membuka usaha pengisian pulsa, sebaiknya lengkapi dengan jasa pengisian pulsa listrik (token listrik). Sekalian membuka usaha pembayaran online pasti lebih bagus.

6. Jualan Online

Dengan memanfaatkan koneksi internet serta komputer atau gadget, Anda bisa membuka bisnis online. Bisnis ini jelas tidak membutuhkan biaya yang besar. Bahkan ada beberapa bisnis online yang bisa dijalankan tanpa mengeluarkan biaya, yakni dengan menjadi reseller/dropshipper.

Menjadi reseller dropship ini mudah, Anda hanya mempromosikan barang tanpa harus stok barang. Jika berhasil mendapatkan pembeli, Anda hanya perlu menghubungi supplier supaya nantinya barang yang telah dipesan tersebut dikirim ke pembeli atas nama Anda. Mudah bukan?

7. Beternak

Jangan berpikir bahwa beternak membutuhkan biaya yang besar. Sebagai langkah awal, Anda bisa memulai usaha beternak dengan hanya beberapa ekor saja. Setelah hasil yang didapatkan lumayan banyak, Anda bisa melakukan pengembangan usaha menjadi lebih besar.

Jangan pula bingung hendak beternak apa, karena ada banyak hewan yang bisa Anda jadikan sasaran. Misalnya ayam kampung, ayam petelur, bebek, kroto atau bahkan cacing.

8. Bisnis Kerajinan Tangan

Bisnis rumahan dengan modal kecil yang satu ini tentu saja membutuhkan keterampilan serta kreatifitas yang tinggi. Jika memiliki kedua hal tersebut, Anda bisa memulai sebuah usaha kerajinan tangan yang  menghasilkan banyak uang.

Ada banyak jenis kerajinan tangan yang bisa dijadikan usaha, misalnya dengan membuat aksesoris. Anda juga bisa menyulap berbagai barang bekas menjadi produk yang memiliki nilai ekonomi. Hitung-hitung juga membantu untuk mengurangi tumpukan sampah.

9. Usaha Packing Makanan Ringan

Usaha rumahan lainnya adalah packing makanan ringan atau snack. Tidak perlu membuat sendiri makanan ringan ini. Anda hanya perlu membeli makanan ringan dalam jumlah yang besar dan biasanya harganya juga lebih murah.

Setelah itu, siapkan keperluan lain yang dibutuhkan untuk mengepak ulang, seperti plastik dan sealer. Ukuran pengepakan makanan ringan ini bisa Anda kira-kira sendiri dan disesuaikan dengan rencana penetapan harga jual.

Baca Juga :

Anda bisa menitipkan makanan ringan yang telah dipacking ulang di toko, kantin kantor serta sekolah di dekat rumah Anda.

Itulah beberapa bisnis rumahan dengan modal kecildibawah 1 jutaan. Bagaimana, Anda tertarik untuk menjalankan usaha yang mana?

Sekali lagi kami tekankan, apapun usaha yang Anda jalankan tidak akan berhasil jika moody dalam melakukannya. Harus punya niat yang kuat, ulet serta selalu memberikan pelayanan yang terbaik. Semangat dan bekerja keraslah untuk mencapai kesuksesan.

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Tulis komentar Anda
Masukkan nama Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.